Hi, Hubungi Kami

CUSTOMER SUPPORT

021 - 5982207

ppsdmhubud@dephub.go.id

PENANDATANGANAN KERJA SAMA DAN PENANDATANGANAN KESEPAKATAN KERJA SAMA DI LINGKUNGAN BPSDMP PADA EVENT HUB SPACE 2024

image
Gina

Sebagai langkah kongkret BPSDM Perhubungan dalam mewujudkan kolaborasi pentahelix Kementerian Perhubungan, telah dilakukan Penandatanganan Kerja Sama dan Penandatanganan Kesepakatan Kerja Sama di lingkungan BPSDMP pada event Hub Space pada tanggal 6-7 September 2024 di JIExpo Kemayoran – Jakarta antara lain :

1. Penandatanganan Kerja Sama antara BPSDM Perhubungan dengan Universitas Indonesia yang ditandatangani oleh Kepala BPSDMP, Bapak Ir. Subagiyo., ST., MT dan Plt. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UI, Bapak Prof. Dr. Ir. Dedi Priadi, DEA. terkait dengan peningkatan dan pengembangan kompetensi lulusan untuk menjawab kebutuhan pasar kerja global khususnya di bidang Logistik dengan salah satu cakupan kerja sama adalah melakukan updating kurikulum silabus dengan menambahkan materi logistik di materi pendidikan vokasi bidang transportasi.

2. Penandatanganan Kesepakatan Bersama antara PPSDMPU dengan Perum LPPNPI (Airnav Indonesia) yang ditandatangani oleh Kepala PPSDMPU, Bapak Achmad Setiyo Prabowo dan Direktur Utama Airnav Indonesia, Ibu Polana Banguningsih Pramesti terkait dengan peningkatan kualitas pengembangan SDM melalui kerja sama pemanfaatan program pelatihan, pertukaran tenaga ahli, dan program magang/on the job training, pemanfaatan sarana dan prasarana serta pemanfaatan informasi kedua belah pihak.

3. Penandatanganan Kesepakatan Bersama antara PPSDMPU dengan Sekolah Tinggi Penerbangan (STP) Aviasi yang ditandatangani oleh Kepala PPSDMPU, Bapak Achmad Setiyo Prabowo dan Ketua Pengurus Yayasan STP Aviasi, Ibu Rahma Setyaningsih terkait dengan penyediaan SDM untuk mendukung pelaksanaan kegaitan yang berkaitan dengan kesepakatan sesuai tri dharma perguruan tinggi serta pemanfaatan kualitas pengembangan SDM, sarana dan prasarana serta informasi secara terbatas.

Menteri Perhubungan, Bapak Budi Karya Sumadi berharap melalui kolaborasi ini semua pihak dapat berkontribusi menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik sehingga mampu menghasilkan SDM dan lulusan yang berkompeten, berkualitas serta berdaya saing global..