Hi, Hubungi Kami
021 - 5982207
ppsdmhubud@dephub.go.id
Sebagai salah satu bentuk program kolaborasi Badan Layanan Umum (BLU) Matra Udara, PPSDMPU menggelar acara Konsinyering Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Pagu Kebutuhan TA. 2024 di Lingkungan Unit Pelaksana Teknis (UPT) PPSDMPU pada tanggal 24 – 27 Januari 2023 bertempat di Satker BLU Politeknik Penerbangan (Poltekbang) Surabaya.
Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Bagian Umum PPSDMPU, Ibu Nila Mutia ini diselenggarakan sebagai bentuk jawaban atas tuntutan reformasi birokrasi yang mengharuskan Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat memberikan pelayanan prima terutama di bidang perencanaan.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa ada banyak tantangan dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan untuk menjawab tantangan tersebut, perlu diterapkan kebijakan penganggaran dengan meningkatkan kualitas belanja (quality of spending) melalui pemantapan penerapan sistem penganggaran sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara.
Beliau berharap kegiatan penyusunan ini menghasilkan dokumen penganggaran UPT di Lingkungan PPSDMPU yang tertib, efisien, efektif, ekonomis, transparan, partisipatif, inovatif, dan akuntabel dengan memperhatikan rasa keadilan dan kepatutan.
Dan untuk mendukung hal tersebut, kegiatan diisi dengan diskusi dan pemaparan Narasumber dari Direktorat Anggaran Bidang Perekonomian dan Kemaritiman, Ditjen Anggaran Kementerian Keuangan yaitu Bapak Hedy Gunawan (Kepala Seksi Anggaran Bidang Anggaran Perhubungan, Kepariwisataan, dan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah II) dan Ibu Indah Prasetyawati (Pengolah Data Bidang Anggaran Perhubungan, Kepariwisataan, dan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah II) yang didampingi oleh tim dari Sekretariat Badan Pengembangan SDM Perhubungan (BPSDMP) sebagai pembina UPT di lingkungan BPSDMP.
Kegiatan penyusunan pagu kebutuhan merupakan kegiatan penyusunan awal pada tahapan Penyusunan anggaran dalam dokumen Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga (RKA-K/L) yang nantinya akan dilanjutkan dengan penyusunan Pagu Indikatif, Pagu Anggaran, sampai dengan Pagu Alokasi Anggaran.
151
Komplek Bandara Budiarto Tromol Pos 06 Jln. Raya PLP Curug Tangerang 15820, Banten-Indonesia
© 2020 PPSDM Hubud. All Rights Reserved